Jumat, 14 Oktober 2011

8 cara meningkatkan traffic blog

Bagaimana cara meningkatkan traffic blog atau website ? Jelas sebuah website dan blog tidak ada artinya sama sekali tanpa satu hal ini, traffic. Upaya dan usaha untuk meningkatkan traffic banyak sekali cara yang bisa dilakukan. Ini juga berkaitan dengan hal yang berhubungan dengan SEO, meningkatkan visibilitas website di mesin pencari, promosi website atau blog melalui banyak social media, iklan baris gratis, periklanan PPC dan lain sebagainya.

Posting secara teratur

Membuat posting dan artikel secara teratur sangat bagus untuk kepentingan search engine. Semakin banyak posting, akan semakin terbuka kesempatan untuk mendapatkan pengunjung dari mesin pencari dengan kata kunci yang tidak pernah kita duga sebelumnya. Banyak orang menyarankan empat sampai 5 artikel setiap hari. Seiring dengan bertmbahnya umur website (siteage), semakin banyak pula yang terindeks di mesin pencari.

Penlis tamu
Menulis di blog lain sebagai penulis tamu atau guest posts merupakan salah satu cara jitu meningkatkan traffic blog. Usahakan untuk menjadi tamu penulis di blog yang bertema sama dengan tema blog atau website kita. Banyak blogger yang membuka dirinya untuk menerima artikel dari blogger tamu.

Membuat facebook dan page
Tidak diragukan lagi. Facebook mempunyai lebih dari 450 juta pengguna aktif di seluruh dunia dan ini sangat baik digunakan untuk keperluan traffic. Buatlah sesuatu yang menarik orang orang untuk alasan mereka menjadi fan Anda di facebook. Pastikan ad link yang mengarah langsung ke website atau blog Anda di sana.

Twitter
Ini juga jenis social media yang populer digunakan oleh internet marketer dan bisnis online di seluruh dunia dalam rangka promosi website dan tentunya meningkatkan traffic. Temukan orang orang yang mempunyau tema sama dengan website Anda. Aktifitas tweet dan ReTweet dalam artikel bisanya ada di sana. Ini jelas akan membantuk meningkatkan traffic blog.

Forum
Bergabung dengan forum sebanyak mungkin bisa bergabung. Dalam forum biasanya tersedia tempat menulis pesan atau topik untuk dibicarakan. Buatlah topik yang menarik sehingga menarik pengguna forum tersebut untuk membaca pesan atau topik. Jangan lupa pastikan ada link blog atau website Anda di sana.

Membuat video
Pada umumnya membuat video mudah sekali saat ini. Membuat video menarik tidak harus dengan software dan teknik pembuatan yang canggih. Bayangkan Anda sekarang bisa membuat video dengan Handphone di tangan Anda bukan?. Nah buatlah video menarik dan upload ke direktori video terkenal seperti youtube dan lain sebagainya. Pastikan pula lik link ada di dalam watermark (embel-embe lain di youtube). Biasanya pengunjung video Anda akan segera mengklik link Anda jika mereka tertarik dengan video Anda.

Artikel direktori
Submit artikel ke direktori terkenal seperti Ezinearticle dan lain sebagainya[lihat : 54 tempat submit artikel]. Tulis dan submit artikel yang berhubungan dengan tema blog Anda. Menurut banyak webmaster, cara ini terbukti bekerja dengan baik mendukung kesuksesan mereka.

Link ke satu sama lain
Mungkin ini tidak begitu baik untuk traffic, tetapi tetap membuka kemungkinan salah satu pengunjung akan mengunjungi link walaupun tidak begitu banyak bisa diharapkan. Tetapi justru yang terbaik dari link satu sama lain ini adalah untuk kepentingan searc engine dan juga PR.

Banyak sekali usaha lain untuk meningkatkan traffic blog atau website. Tetapi kesabaran dan ketekunan adalah kunci di sini. Semua butuh waktu dan proses. Apalagi jika mengandalkan SEO, dibutuhkan banyak waktu untuk belajar dan praktik semaksimal mungkin. Butuh waktu yang tidak sebentar untuk benar benar menjadi teman mesin pencari. Jangan lupa kerja keras juga salah satu modal sukses dalam segala hal termasuk di dalamnya bisnis online maupun bisnis tidak online.


Semoga Artikel yang saia posting di blog ini bermanfaat,terima kasih..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar